Pemberian pakan pada Lele Sangkuriang sangat penting untuk di atur. lele adalah jenis ikan yang rakus, mereka tidak akan berhenti makan walaupun akan menyebabkan perut mereka pecah/radang. lele sangkuriang yang mengalami peradangan akan mati atau kalaupun tidak mati maka lele sangkuriang akan sulit besar atau istilahnya kontet.
Nah berikut management pakan yang bisa di share.
Total Pakan 100 Kg.
Pakan alternatif digunakan untuk menggantikan Pakan Tenggelam, untuk jumlahnya, silahkan di sesuaikan dengan kebutuhan.
Nah berikut management pakan yang bisa di share.
Jenis Pakan lele Sangkuriang
Pakan lele memiliki beberapa jenis. Pemberiannya disusikan dengan kebutuhan lele sangkuriang.- Pakan Apung, Digunakan selama masa Pertumbuhan. Misal: L1 atau LL1K, PL2, dll
- Pakan Tenggelam, Digunakan untuk menurunkan kadar lemak lemak, menambah bobot berat tubuh. Baik digunakan menjelang panen. Misal SNL
- Pakan Alternatif, Pakan alternatif untuk mensiasati mahalnya pakan pabrikan. Misalnya: Keong Mas, Ikan Rucah, Sosis, Ayam Tiren. Namun Perlu di yang perhatikan adalah pengolahan pakan alternatif uga harus higienis supaya tidak berakibat buruk pada Lele sangkuriang.
Komposisi Pakan pada lele Sangkuriang
Berikut adalah komposisi pakan yang bisa diimplementasikan (untuk 1000 ekor benih)- Pakan Apung (L1 atau LL1K): 3 kg
- Pakan Apung (PL2 atau 781-2): 5 kg
- Pakan Apung (PL3 atau 781): 22 kg
- Pakan Tenggelam (SNL): 70 kg
Total Pakan 100 Kg.
Pakan alternatif digunakan untuk menggantikan Pakan Tenggelam, untuk jumlahnya, silahkan di sesuaikan dengan kebutuhan.
Aturan Pemberian Pakan pada lele Sangkuriang
Pemberian Pakan Apung- Pakan terlebih dahulu “dibibis” caranya:
- Semprotkan sedikit demi sedikit air ke dalam pakan, tetapi jangan sampai becek.
- Aduk sampai merata
- Biarkan 15 s.d. 30 menit sampai pakan terasa kenyal / empuk baru pakan siap ditebar - Tebar pakan secara merata
- Tebar pakan sedikit demi sedikit
- Berikan sampai kenyang , akan tetapi jangan ada pakan tersisa (tidak termakan)
- Hentikan pemberian pakan jika gerakan ikan sudah melambat
Pakan Tenggelam
- Pakan tak perlu dibibis
- Tebar di satu titik
- Berikan sedikit demi sedikit sampai kenyang,ditandai dengan Gumpalan yang semakin kecil dan gerkan ikan melambat
Waktu Pemberian Pakan
Berikan pakan 4-6 kali sehari
- Versi 4 kali: 09.00, 13.00, 17.00, 21.00
- Versi 6 kali: 09.00, 12.00, 15.00, 17.00, 19.00, 21.00
Silahkan dipilih mau yang 4 atau yang 6 kali, namun harus konsisten, maksudnya kalau memilih yang 4 kali terus gunakan empat, begitupun kalau memilih yang 6 kali
CATATAN PENTING PEMBERIAN PAKAN!
- Memberikan PAKAN JANGAN SAMPAI TERSISA, dapat menimbulkan RACUN
- Jangan “GANGGU” lele sesaat setelah makan. Bisa menimbulkan stres, dan pakan bisa dimuntahkan kembali
- JANGAN BERIKAN PAKAN JIKA MAU TURUN HUJAN
- JANGAN BERIKAN PAKAN TERLALU PAGI, menimbulkan penyakit RADANG INSANG
Cek juga videonya disini: Video Simulasi Pemberian Pakan
Oke, kalau ada yang kurang jelas silahkan diskusikan di Facebook Group, atau bisa komentar disini.
0 comments:
Post a Comment